Header Ads

MEMBUAT JAM PADA BLOG

 

  1. Kunjungi laman ClockLink di clocklink.com
  2. Setelah itu, pilih kategori jam sesuai kebutuhan.
  3. Klik ‘Get Free Clock’ untuk mendapatkan kode HTML-nya.
  4. Setelah itu, kamu akan diarahkan untuk memahami syarat dan ketentuan yang berlaku. Klik ‘Accept’ untuk melanjutkan ke langkah selanjutnya.
  5. Lalu, pilih warna sesuai keinginan.
  6. Kemudian, atur waktu jam sesuai wilayah kamu berada. Kamu bisa memilih ‘Select by Timezone’ atau ‘Select by City’.
  7. Lakukan pengaturan negara dan kota sesuai lokasi.
  8. Pilih ukuran jam sesuai keinginanmu.
  9. Setelah konfigurasi selesai dilakukan, salin kode HTML yang tersedia pada kolom. Adapun kode HTML tersebut ditandai dengan “<iframe….".
  10. Selanjutnya, buka dasbor Blogger kamu dan klik ‘Layout’.
  11. Pilih bagian yang akan kamu jadikan tempat untuk menampilkan jam di blog.
  12. Kemudian, klik ‘Add a Gadget’ lalu pilih ‘HTML/JavaScript’.
  13. Kamu bisa menarik posisi widget jam di berbagai posisi pada layout.
  14. Lalu, tempelkan kode HTML yang sudah disalin pada kolom yang tersedia.
  15. Klik ‘Save’ untuk menyimpannya.
  16. Kamu bisa membuka blog pribadi untuk memastikan tampilan jam sesuai keinginan. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan CSS untuk mengustomisasi gaya jam di blog.
  17. Selesai, widget jam untuk blog berhasil dipasang.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.